Senin, 22 Desember 2008

Teknologi Robot Berdansa


Di Jepang, perkembangan robot memang cukup pesat. Mulai dari robot pembantu hingga robot pengganti dokter. Kini, robot yang mampu berdansa pun hadir.
Para ilmuwan dari University of Tokyo telah berhasil menciptakan robot yang bisa mengikuti gerakan penari manusia. Ya, robot yang bisa berdansa seperti layaknya manusia.
Pembuatan robot HRP-2 bipedal yang bisa berdansa tersebut digagas oleh Shin’ichiro Nakaoka dan dibantu oleh rekan-rekan dari universitas Tokyo. Teknologi yang digunakan adalah teknologi penangkap gerakan, sehingga gerakan dansa seseorang bisa terekam dan segera diikuti oleh sang robot.
Walau kemampuan robot itu bisa dikatakan tidak meragukan, namun ada beberapa hal yang menjadi problem. Yaitu mem-program sang robot agar tetap dapat mengikuti gerakan yang sulit namun dengan keseimbangan yang tetap baik.
Seperti dilansir Vnunet dan dikutip detikINET, Sabtu (11/8/2007), tak lama lagi, dunia akan menyaksikan robot tersebut menari tarian balet ‘Swan Lake’. Namun, menurut para ilmuwan, robot ini tidak bisa mengikuti melakukan balet yang seringkali loncat dan membiarkan kedua kakinya di udara beberapa kali.
Hingga saat ini, robot tersebut telah didemonstrasikan dan menari tarian tradisional Jepang, ‘Aizu-Bandaisan’ yang banyak mengunakan gerakan badan daripada kaki.

Minggu, 23 November 2008

Kartu SIM dari Sagem Orga & BlueSky Positioning, lengkap dengan teknologi GPS di dalamnya



Ini dia berita baik bagi yang ingin punya teknologi GPS tetapi tidak mau mengganti ponsel kesayangannya.
Sagem Orga, perusahaan pembuat kartu pintar (Smart Card) telah bekerja sama dengan BlueSky Positioning untuk membuat kartu SIM untuk ponsel yang sudah mempunyai teknologi penerima sinyal GPS (assisted-GPS).
Dengan adanya kartu SIM plus GPS ini maka para pengguna tidak perlu untuk mengganti ponsel maupun software yang sudah dimiliki sebelumnya.
Kartu SIM seperti ini pasti banyak ditunggu oleh banyak orang tetapi balik lagi ke soal uang, berapa besar biaya tambahan untuk kartu SIM plus GPS ini. Dan juga, mungkin tidak semua orang mau menggunakannya, mengingat mereka akan terus bisa dilacak kemanapun mereka pergi.

Sabtu, 25 Oktober 2008

Pembaca Otak??

Pembaca Otak

Siapa yg mo otknya d baca?ayo... tp, x ni, google membaca otak lwt gelombang tuk mengoptimisasi iklan youtube..
Google bersama dengan MediaVest akan merilis infomasi mengenai kualitas iklan yang dinilai dari menganalisa gelombang otak dan respon psikologi penonton iklan pada konten video. Ini merupakan hal yang menarik yang saya rasa belum banyak dilakukan sebelumnya. Teknologi ini dapat diterapkan untuk secara akurat dan ilmiah mengukur efektif atau tidaknya sebuah kampanye iklan, dilihat dari sudut pandang penonton. Yaakov Kimelfeld dari MediaVest dan Leah Spalding dari Google memberikan presentasi tentang hasil akhir dari eksperimen ini yang merangkum tingkat perhatian, reaksi emosional dan metrik psikologi lainnya dari penonton saat menonton sebuah iklan YouTube. Google, dengan bantuan NeuroFocus mengukur hal-hal seperti respon kulit, gerakan mata, dan pindai otak EEG pada partisipan survei ini. EEG lebih portabel dan mudah diterapkan, namun kurang akurat dalam mengukur gelombang alpha dan beta pada otak dibandingkan dengan metode umum lain yang mengharuskan Anda berbaring di dalam sebuah mesin. Pengen Coba??

Sabtu, 18 Oktober 2008

Komputer VS Otak Manusia


Komputer VS Otak Manusia???


Halo tmn2ku... g mau tny ne apakh komputer bs menang dari otak manusia?
Tahun 1977 kebanyakan orang Amerika belum pernah melihat apa yang disebut komputer pribadi, dan Bill Gates, Kaisar Kerajaan Microsoft masih menulis surat dengan menggunakan mesin tik.
Tapi James Martin, seorang pakar komputer kelahiran Inggris, pada waktu itu telah meramalkan bahwa pada tahun 2,000, komputer dan alat-alat lain yang dihubungkan dengan kawat telpon, jaringan fiber optik dan gelombang radio akan memungkinkan jutaan orang untuk saling berkirim surat elektronik, bekerja dari rumah, mengadakan jual beli saham, dan lain-lain.
Semua itu ditulisnya dalam buku yang berjudul "The Wired Society", atau masyarakat teknologi modern. Kata Martin, pada tahun 2,000 itu orang akan mengambil uang, membeli karcis bioskop, karcis pesawat terbang dan karcis kereta api dengan menggunakan komputer.
Semua itu sekarang sudah menjadi kenyataan, dengan banyaknya mesin-mesin ATM di tempat umum, sehingga orang tidak perlu pergi ke bank untuk mengambil atau mendepositokan uang. Karcis bioskop, tiket pesawat terbang dan karcis kereta api bisa dibeli lewat komputer, dan karena transaksi dilakukan langsung tanpa perantara yang namanya travel bureau, harga tiket juga lebih murah.
Komputer sekarang ini semakin canggih dan kerjanya dalam banyak hal lebih cepat dari otak manusia; sehingga banyak orang khawatir, pada suatu hari nanti, komputer akan lebih pintar dari manusia. Tapi apakah hal itu mungkin?
Kata James Martin, manusia tidak perlu takut pada komputer, walaupun sekarang saja sudah ada komputer yang seribu kali atau seratus ribu kali lebih pandai dari manusia, tapi hanya dalam bidang yang sempit dan sangat terbatas.
Contohnya, komputer di control tower atau menara pengawas di lapangan terbang yang sibuk, dengan cermat mengamati gerakan puluhan atau mungkin ratusan pesawat sekaligus, dalam segala cuaca, dan memberi tahu pilot apa yang harus dilakukan supaya jangan terjadi tabrakan. Tanpa bantuan komputer, petugas menara pengawas mungkin hanya bisa mengatur dua atau tiga pesawat sekaligus.
Kata James Martin, pada tahun '60 dan '70-an banyak pakar artificial intelligence, atau intellijen buatan yang mengatakan, dalam waktu 20 tahun, komputer akan sama pintarnya dengan manusia. Tapi faktanya, kata Martin, itu belum terjadi..
Para pakar itu rupanya tidak mempertimbangkan betapa kompleks dan rumitnya otak manusia. "Jangankan meniru cara kerja otak manusia," kata Martin, "para pakar sampai sekarang masih belum bisa membuat nyamuk buatan dan meniru semua gerakan dan kegiatannya. Coba bayangkan berapa besar otak nyamuk itu dan bagaimana otak yang sekecil itu mengatur kehidupan sang nyamuk.
Kata Martin, teknologi yang dimiliki manusia telah berhasil menghidupi sekitar enam milyar manusia; tapi kalau sekiranya manusia harus menghasilkan bahan pangan tanpa bantuan teknologi, termasuk mesin dan pupuk, kemungkinan hanya akan dihasilkan makanan untuk 500 juta manusia saja.
Tanpa teknologi, kita tidak akan bisa memberi makan enam milyar manusia yang ada sekarang, apalagi sembilan milyar manusia yang diperkirakan akan hidup di bumi menjelang tahun 2,050, kata Martin.
Kalau anda ingat film sains-fiksi terkenal, "2001, A Space Odyssey," buatan Stanley Kubrick, ada komputer yang mengatur segalanya dalam sebuah stasiun antariksa. Pada suatu hari, komputer itu membangkang perintah yang diberikan oleh astronaut dan malahan akan melakukan sesuatu yang lain sama sekali. Sang astronaut dengan tenang mencopot memori komputer itu satu per satu sampai akhirnya komputer itu tidak berfungsi lagi.
Kuncinya disini adalah manusia, seperti kata James Martin. Komputer itu dirancang dan dibuat oleh manusia, sekalian dengan perangkat lunaknya. Kalau komputer tidak melakukan apa yang dikehendaki manusia pembuatnya, selalu ada cara yang paling mudah untuk melumpuhkannya; yaitu cabut saja kawat listriknya. hehe..tp, tu smua menurut Martin..g maunya menurut tmn2...jd, sapa yg menang y??? Komputer??? ato Otak Manusia?? Silakan comment y....

Minggu, 12 Oktober 2008

Fosil manusia jaman dulu (pics)





















































Gambar Terbaru Planet di Luar Tata Surya

Selasa, 16 September 2008 16:38

Washington-Tiga astronom dari Universitas Toronto memperlihatkan foto pertama sebuah planet di sekitar bintang yang mirip Matahari. Mereka mengambil gambar itu menggunakan teleskop Gemini North dari Mauna Kea di Hawaii. Bintang muda itu bernama 1RXS J160929.1-210524 yang berjarak sekitar 500 tahun cahaya dari Bumi.
Planet itu besarnya seperti Jupiter, namun enam kali lebih berat. “Juga lebih panas ketimbang Jupiter,” kata Ray Jayawardhana, salah seorang astronom. Pada atmosfer planet ini terdapat air dan gas karbon monoksida. Alhail planet ini, kata Jayawardhana, bukan pilihan terbaik bagi mahluk angkasa luar karena gas tersebut dan usianya yang masih muda.
Memang bintang 1RXS belum lama terbentuk, diperkirakan usianya 5 juta tahun. Bandingkan dengan Matahari kita yang usianya sekitar 4 miliar tahun. Untuk mengamati planet ini, tim Universitas Toronto menggunakan teknologi optik termaju yang mampu mengurangi distorsi oleh turbulensi di atmosfer Bumi. Citra inframerah dan spektra menunjukkan karakteristik planet tersebut.

PLANET TERBARU BERCIRIKAN BUMI DITEMUI

Sebuah planet yang paling kecil pernah ditemui di luar sistem suria kita telah mengejutkan ramai pihak baru-baru ini. Planet yang berjisim hampir 14 kali dari Bumi ini mengorbit sebuah bintang yang hampir serupa dengan matahari kita.Planet ini mungkin sebuah planet yang berbatu (seperti bumi) dan mempunyai atmosfera yang nipis. Antara gelaran yang diberikan ialah "super Earth"Namun, perbezaan yang paling nyata ialah planet ini mengelilingi bintangnya selama 10 hari sahaja! (berbanding 365 hari bagi Bumi).Saintis Portugis yang mengetuai kumpulan penyelidik ini, Nuno Santos, menyatakan keadaan permukaan planet ini mungkin sungguh panas sehingga mencecah suhu 1160 darjah Fahrenheit (900 Kelvin) !!Penemuan ini juga merupakan satu kejayaan di dalam teknologi mencari planet di luar sistem suria kita. Sebelum ini belum pernah ada planet yang begitu kecil yang pernah ditemui disekeliling bintang lain.Bintang mu Arae yang terletak di dalam buruj Ara di langit selatan ini, telah pun mempunyai 2 buah planet gas bersaiz planet Musytari. Penemuan planet berbatu yang terbaru ini menjadikan jumlah planet di dalam sistem mu Arae ini kepada 3.

Sabtu, 27 September 2008

Usernamecheck, Bisa Curi Data Username



Jika Anda adalah salah satu dari mereka yang ingin mencoba untuk menangkap username mereka sendiri dalam setiap layanan yang datang, dalam rangka uji coba untuk mengecek apakah username yang dipakai merupakan ID yang unik. Untuk mengeceknya, Anda dapat menggunakan tool Usernamecheck.


Usernamecheck akan menanyai Anda mengenai username yang digunakan. Kemudian, tool tersebut akan melakukan ping sekitar 45 layanan di Internet sehingga dapat mengembalikan setiap username yang diambil atau yang memang sudah ada.


Jika username ditangkap, maka username tersebut tidak dapat memberitahukan kepada Anda jika pemilik situs adalah Anda sendiri atau orang lain, walaupun belum diketahui secara jelas bagaimana proses yang terjadi dalam tool Usernamecheck tersebut. Hal ini menyebabkan jalan untuk menambah situs baru untuk dicek menjadi buntu, dan Anda harus menunggu para pengembang situs untuk menambahkannya. Namun, pada dasarnya tool Usernamecheck sangat berguna untuk mengatur brand seseorang.

Sabtu, 20 September 2008

WI K I S P A C E GRAT IS???

Dgr kta Gratis ! Sapa si yg gk mau? O y, g mau sapa tmn2 dlu ne..Hi tmn2..Tq y udah mau membuka n membaca blog Novi. Lbh tq lgi kalo tmn2 comment blog g ^_^ ..Kali ini sy ambl berita ttg Wikispace yg khusus di sdiakn ‘tuk guru2. Jadi, berbahagialah yg menjadi guru. He he…
Tapi, kt hrs tq ama penyedia layanan Wiki di San Fransisco yg tlah menyelesaikan sebuah proyek selama bertahun-tahun ‘tuk memberikan kemudahan bagi 100.000 seluruh guru di seluruh dunia dengan Wiki yg Gratis. Wow, mulia bgetz y !! >_<

Semua ini di lakukn bkn untuk cari muka ato ap lho, tapi Perusahaan Wikispace mempunyai tujuan yg mulia. Sejak tahun 2006 lalu, mereka memutuskan bahwa pihaknya memiliki inti bisnis yakni : Membantu para guru ‘tuk menggunakan kolaborasi software antara siswa, sekolah, dan para guru baik di sekolah mereka ato pun dari kota ato negara lain. Untuk itu, pihak Wikispace malah gk mndapatkn profit dari adanya project ini, n fakta’y tlah terjadi pengeluaran biaya yg cukup banyak ‘tuk men-support guru untuk menggunakan Wiki.

Ini semua jg didukung krn Co-founder Wikispace yg bernama Adam Frey, tlah menemukan bhw peran guru dalam penggunaan Wiki adl sbgi evangelis yg kemudian dpt membangun sebuah bisnis sendiri. Frey menambahkan bhw Wikispace tlah memberikan Wiki ke semua guru di : U.S, Cina, Skandinavia, Australia, New Zealand, Africa, dsb.

Adapun Manfaat Wiki :
1. Mampu mengembangkan sense dari siswa bagaimana harus bertanggung jawab sbgi masyarakat online.
2. Menjadikan sekolah2 sbgi partisipan yg energik.
3. Mampu menangani ratusan siswa yang bekerja menggunakan wiki secara bersama-sama.
Jgn takut!! Kini Wikispace akan memulai memberikan Wiki kpd 250.000 guru berikut’y, termasuk ke negara2 berkembang.

Ketika kami memberikan perhatian n respek kpd kbutuhan guru, mka mereka akan berbicara mengenai pengalaman mereka. Ketika kami memberikan sesuatu yg tlah membuat mereka tertarik, mka mereka gk akan sungkan tuk memberikan informasi trsbt ke orang lain.
G sgt setuju dgn Statement di atas. Krn perhatian akan kebutuhan guru2 maupun dosen2 itu sangat perlu n penting. Bagaimana dgn tmn2? Apa Respek tmn2? G tgu y!!! TQ

Sabtu, 13 September 2008

Tidak Selamanya Software Versi Terbaru Lebih Baik

Kadangkala kita temui suatu versi program yang baru ternyata tidak lebih baik di banding versi sebelumnya, bahkan kadang lebih buruk. Kurang lebih ditemukan 13 aplikasi program dimana pengguna lebih menyukai versi sebelumnya daripada yang terbaru.
Developer software selalu ingin Anda mempercayai bahwa setiap produk terbaru mereka akan selalu lebih baik, padahal tak jarang banyak kekurangan yang mereka sembunyikan dibalik kecepatan prosesor dan RAM yang lebih tinggi dari requirements sebelumnya. Banyak aplikasi yang dewasa ini selalu menyiratkan bahwa versi terbarunya dibuat untuk mengatasi kebutuhan atas kemajuan pemakaian software. Tetapi seperti yang kita ketahui, tidak selamanya hal itu benar.
Kita semua pastinya ingat bagaimana aplikasi perangkat lunak (software) itu sendiri berkembang dari yang paling sederhana hanya berukuran sekitar 1 MB hingga menjadi sebuah aplikasi raksasa dengan ukuran yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya hingga kita memerlukan seorang ahli untuk menerangkannya. Pada perkembangannya kadangkala sebuah aplikasi membuang beberapa fitur terbaiknya hanya supaya dapat mengembangkan fitur lebih kompleks yang nantinya diharapkan mempunyai nilai jual lebih tinggi. Hal ini dapat kita lihat dari semakin 'rakus'-nya sebuah aplikasi memakan space dalam sistem
komputer kita. Tentu saja pemakai sering tidak menyadarinya, karena lebih suka dibuai dengan tampilan interface yang lebih indah, tombol-tombol yang cantik, yang mungkin sebenarnya tidak begitu berguna. Namun itulah kenyataanya.
Namun ada satu hal yang harus diingat adalah bahwa jika kita memutuskan untuk bertahan memakai versi software yang lama, maka pastikan bahwa dari segi keamanan, aplikasi yang lain dapat mendukung. Sebab seringkali suatu versi terbaru dari sebuah aplikasi memakai celah keamanan sebagai senjata untuk memaksa penggunanya untuk beralih kepada versi terbaru yang dikeluarkan, dan resiko seperti ini harus diperhitungkan dengan baik.
Buruh Harus Waspadai Kanker di Tempat Kerja
Oleh Sulung Prasetyo JAKARTA – 200.000 orang di dunia diperkirakan meninggal akibat kanker yang berhubungan dengan tempat kerja. Di Indonesia, hal ini dianggap kontroversif, karena tak adanya data yang dianggap valid. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), baru-baru ini mengumumkan sekitar 200.000 pekerja di dunia meninggal akibat kanker. Kanker tersebut diperkirakan terjadi lantaran kondisi tempat kerja yang tak memadai secara kesehatan. “Terutama karena mengirup serabut asbes dan menghisap asap rokok pasif,” urai Maria Neira, Direktur Lingkungan Hidup dan Kesehatan Masyarakat WHO, dalam pernyataan yang dikeluarkan di Jenewa. Menurut badan PBB tersebut, setidaknya saat ini setiap 10 kematian akibat kanker paru-paru berhubungan dengan bahaya di tempat kerja. “Sebanyak 125 juta orang di seluruh dunia tidak terlindung dari asbes di tempat kerja, sehingga mengakibatkan sedikitnya 90.000 kematian setiap tahun,” tambahnya. Data tersebut bertambah parah ketika diketahui ribuan pekerja juga meninggal karena leukemia. “Kebanyakan akibat tak terlindung dari paparan benzene,” ungkap Maria. Benzene sendiri dikenal sebagai susunan organik yang digunakan pada karet, pewarna, obat bius, dan pestisida, yang banyak digunakan dalam industri berlian dan kimia. Sementara itu, menurut data WHO, para perokok pasif di tempat kerja, mengalami risiko dua kali lebih besar terserang kanker paru-paru, dibandingkan mereka yang berada di lingkungan yang bebas dari asap rokok. Menyadari kerugian tersebut, WHO kemudian mendesak semua pemerintah dan industri agar meningkatkan standard keselamatan, guna menjamin pekerja tak menghadapi risiko dari semua penyebab kanker. Penghentian penggunaan asbes, penggunaan cairan organik yang bebas-benzene dan pelarangan orang merokok di tempat kerja dapat membantu mencegah ratusan ribu orang mengalami kematian yang tak seharusnya, kata badan dunia itu.“Di Indonesia masalah kanker yang timbul pada kalangan pekerja karena buruknya kondisi kesehatan lingkungan kerja, masih bisa dianggap kontroversif. Karena tak adanya catatan mengenai hal tersebut,” urai DR dr Meily Kurniawidjaja MSc, pakar mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) FKM-UI, Rabu (2/5). (ant)

Sabtu, 06 September 2008

Tablet Computer, Aplikasi Apple Multi-Touch

Sebuah aplikasi paten dari Apple telah dipublikasikan Kamis lalu, yang mendeskripsikan tablet Mac multi-touch dalam rangka memperluas teknologi iPhone yang populer ke computer Apple. Aplikasi tersebut berbentuk 52 halaman yang meng-cover beberapa konsep dan diagram, juga beberapa teknik.

Pada umumnya, gesture pada touchscreen dapat digunakan untuk mengerjakan task, termasuk zooming, panning, scrolling, rotating, enlarging, target zooming, paging, inertia, keyboarding dan wheeling.

Desainer dari Inggris yang juga kepala desainer dari iMac, yang telah mendesain aluminum PowerPook G4, MacBook Pro, iPod, iPhone. Sebuah aplikasi tidak berarti juga merupakan suatu produk, namun Apple tidak memberikan penjelasan mengenai pernyataanya tersebut.

Kepala financial Apple, Peter Oppenheimer mengungkapkan analisis finansialnya bahwa transisi produk yang dilakukan Apple ini akan mendorong munculnya kesempatan yang besar pada tahun 2009.

Oppenheimer menolak untuk memberikan detail apa yang sedang dikerjakan Apple, namun pihaknya berjanji bahwa kegiatan Apple ini akan menjadi seni yang indah dan tidak akan tersaingi oleh rival Apple.Oppenheimer juga salah satu orang yang percaya dengan computer tablet, yang akan menjadi generasi iPhne touchscreen yang populer. Menurut MacRumor, computer tablet Apple ini akan berukuran 12 atau 13 inch yang akan dirilis mulai bulan Oktober. (h_n)